JEMBER - Bupati Jember Ir H Hendy Siswanto, ST., IPU meresmikan kantor baru Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu (DPMPTSP) pada Jum'at (14/01/2022) di Jl. Gajahmada No. 206 Kec. Kaliwates Jember.
Perpindahan ini dikarenakan untuk memudahkan akses, koordinasi, administrasi dan pelayanan.
Baca juga:
Tony Rosyid: Warga Jakarta Berlimpah Subsidi
|
Bupati Jember menyampaikan apresiasi kepada DPMPTSP atas capaian tahun lalu.
"Saya hari ini bahagia, selama 8 bulan memimpin dengan Bapak Wabup sudah ada 6232 jika dirata-ratakan per hari artinya ada 26 izin per hari, tahun depan ini harus 2x lipatnya yakni 52 izin per hari, " ucapnya.
Selain mengapresiasi, ia juga menginformasikan bahwa Pendapatan Asli Daerah (PAD) selama 2021 senilai 184 Miliar.
"Ini menjadi catatan sejarah, PAD paling tinggi selama ada Kabupaten Jember, " pungkasnya.
Bupati juga meminta semua OPD untuk saling berlomba meningkatkan pendapatannya.
"Mengapa tolok ukur OPD sukses itu harus mendapatkan pendapatan yang sangat besar. Karena pada akhirnya akan kembali kepada masyarakat, " ucapnya.
Selain itu, Kepala DPMPTSP Arief Tyahyono menyampaikan terimakasih kepada Bupati Jember dan jajarannya karena diberikan tempat baru.
"Alhamdulillah, kami mengadakan pelayanan di tempat baru dengan berjalan lancar, " tuturnya.
"Sepanjang 2021, dinas menerbitkan 6232 perizinan. Selain itu, nilai investasi sepanjang 2021 yang tercatat 517 miliar di laporan LPKM. Mudah-mudahan dengan tempat baru beserta kemudahan, kami yakin para investor kembali berdatangan di Jember. (*).